1. Home
  2. Vol 1, No 1 (2020)
  3. Duryati Duryati

Pelatihan Metode Silabtik untuk Meningkatkan Self Efficacy Pada Guru Sekolah Dasar di Kenagarian Koto Bangun Kecamatan Kapur IX Kabupaten 50 Kota

  • Abstract Views: 134
  • December 15, 2020
Corresponding Author

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektifitas pelatihan metode silabtik untuk meningkatkan self efficacy guru sekolah dasar khususnya dalam mengajar membaca.  Subyek penelitian ini adalah guru sekolah dasar  berjumlah 29 orang. Teknik pengambilan subyek dilakukan melalui purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan uji t dengan bantuan SPSS 16.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan metode silabtik tidak efektif dalam meningkatkan self efficacy guru sekolah dasar dengan nilai t = -1,943 dan p = 0,062 (p>0,05). Artinya, pelatihan metode silabtik yang terdiri dari gabungan 3 metode yaitu silabel, abjad 8 dan linguistik ternyata belum dapat meningkatkan keyakinan guru sekolah dasar akan kemampuannya dalam mengajar, khususnya membaca.

Full Text:

References

Al-Fadley,A&Alghasab,M. (2018). Measuring the self efficacy of EFL teachers in elementary governmental schools in kuwait: exploring years of teaching experience. International Journal of English Language Teaching. Vol 5 (4).

Bandura, A. (1994). Self efficacy. Encyclopedia of human behavior. New York: Academic Press.

Fitrianingsih, D. (2015). Self efficacy guru dan hubungannya dengan hasil belajar kimia kelas X SMA se-Kecamatan Sungai Ambawang. Artikel skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan: Pontianak.

Putri, F. A. R., & Fakhruddiana, F. (2018). Self efficacy guru kelas dalam membimbing siswa slow learner. Jurnal Pendidikan Khusus. Vol 5(1). 1-8.

Santrock, J. W. (2010). Psikologi Pendidikan. Edisi kedua. Jakarta: Kencana.

Zikrillah., Duryati., & Molina, Y. (2016). Gambaran peningkatan pengenalan kata pada anak disleksia melalui pemberian metode silabtik. Jurnal RAP UNP. Vol 7(1). 99-108.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.