Pelatihan Pembuatan Media Leaflet untuk Kegiatan Pembelajaran bagi MGMP IPS Lampung Selatan

Yustina Sri Ekwandari(1), Valensy Rachmedita(2), Aprilia Triaristina(3),
(1) Pendidikan Sejrah Universitas Lampung  Indonesia
(2) Pendidikan Sejarah Universitas Lampung  Indonesia
(3) Pendidikan Sejarah Universitas Lampung 

Corresponding Author
Copyright (c) 2024 Yustina Sri Ekwanari, Valensy Rachmedita, Aprilia Triaristina

DOI : https://doi.org/10.24036/sb.05640

Full Text:    Language : en

Abstract


Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah meningkatkan pengetahuan guru mengenai banyaknya media pembelajaran inovatif yang bisa digunakan guru dalam kegiatan pembelajaran di kelas. Media pembelajaran adalah salah satu kompenan penting dalam kegiatan pembelajaran untuk menunjang keberhasilan pembelajaran di kelas, oleh karena itu tim pengabdian Masyarakat akan melakukan pelatihan mengenai salah satu media pembelajaran bagi guru-guru, yang terutama dalam hal ini media pembelajaran menggunakan leaflet. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah pelatihan atau pendampingan secara langsung kepada guru. Subjek sasaran dalam kegiatan ini adalah guru-guru yang tergabung dalam MGMP IPS Lampung Selatan. Harapan yang didapatkan melalui kegiatan pengabdian Masyarakat ini adalah tercapainya tujuan-tujuan dari pengabdian ini seperti yang sudah tim pengabdian uraikan di atas salah satunya meningkatkan pengetahuan guru dalam pembuatan berbagai macam media pembelajaran yang dalam hal ini media menggunakan leaflet yang guna menunjang proses pembelajaran yang berkualitas. Berdasarkan hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian Masyarakat, kegiatan berjalan lancar dan peserta pengabdian mengikuti dengan baik dan dapat membuat media pembelajaran berbasis leaflet. Adapun hasil pretest yang dilakukan sebelum kegiatan pengabdian dimulai yakni rata-rata 72,36 kemudian setelah dilakukan kegiatan dilakukan postest diperoleh hasil rata-rata sebesar 78,33. Melihat hasil pelaksanaan sertan hasil pretest dan postest maka artinya diperoleh perubahan yang cukup baik pemahaman serta pembuatan guru-guru mengenai media pembelajaran leaflet.


Keywords


Media Pembelajaran, media Leaflet, siswa

References


Ardi, Zein, A., & Rusticawaty, R. (2010). Pengaruh Penerapan Metode Pembelajaran Resource Based-Learning (RBL) Dengan Memanfaatkan Internet Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas X SMAN 4 Padang Tahun Pelajaran 2008/2009. Jurnal Ta’dib, 13(2).

Hamalik, O. (2004). Proses Belajar Mengajar. PT. Bumi Aksara.

Nurhayati, S. A. A., Vivin, N. H., & Kurnia, R. (2016). The Difference Between Leaflet and Audio Visual Media Usage in Health Promotion Towards Knowledge and Attitude of Smoke Hazards Among Junior High School Students. Jurnal Ilmiah Ilmu-ilmu Sosial dan Humaniora., 13(1).

Purnama, E., Basri, S., & Kasmawati. (2021).Pengaruh Media Pembelajaran Leaflet Terhadap Hasil Belajar Biologi. Jurnal Bionomia, 4(1).

Risinawarni & Sulisworo, D. (2016). Pengembangan Leaflet Sebagai Media Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Seminar SNRP Reforming Pedagogy.

Rusman. (2012). Model-Model Pembelajara. Rajawali Pers.

Sumarmin, R., Asrizal, & Festiyed. (2017). Analisis Kebutuhan Pengembangan Bahan Ajar IPA terpadu Bermuatan Literasi Era Digital Untuk Pembelajaran Siswa SMP kelas VIII. Jurnal Eksakta Pendidikan, 1(1).

Winarso, W. & Yulianti, D. (2017). Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbentuk Lefalet Berbasis Kemampuan Kognitif Siswa Berdasarkan Teori Bruner. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 6(1).

Yunanto, S. J. (2004). Sumber Belajar Anak Cerdas. Grasindo.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Yustina Sri Ekwanari, Valensy Rachmedita, Aprilia Triaristina

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.