Abstract
Tulisan ini menjelaskan skenario inovatif dalam peningkatan kompetensi mengajar elektronika digital di sekolah menengah kejuruan. Kegiatan ini dilakukan berupa pelatihan dalam mengembangkan media pembelajaran teknik digital khususnya mengenai gerbang logika. Peserta pelatihan bekerja sama dalam tim untuk menyelesaikan topik yang diberikan yang diawali dengan desain dan simulasi yang kemudian melakukan praktek dalam menyelesaikan media pembelajaran yang ditugaskan. Pada akhir skenario dilakukan evaluasi terhadap pekerjaan yang dilakukan dan evaluasi terhadap jalannya kegiatan pelatihan.