Pelatihan Perawatan Berkala Pada Sepaeda Motor Bagi Pemuda Putus Sekolah dI Karang Taruna Kota Padang

Nuzul Hidayat(1), M Yasep Setiawan(2),
(1) Universitas Negeri Padang  Indonesia
(2) Universitas Negeri Padang  Indonesia

Corresponding Author
Copyright (c) 2021 Nuzul - hidayat

DOI : https://doi.org/10.24036/sb.01660

Full Text:    Language : 

Abstract


Karang   Taruna   (KT)   adalah   organisasi   sosial   wadah   pengembangan generasimuda  yang  tumbuh  dan  berkembang  atas  dasar  kesadaran  dan  tanggung jawab sosial dari, oleh, dan untuk masyarakat  yang   berorientasi   pada   peningkatan kesejahteraan sosial. Berdasarkan dengan surat Pengurus Karang Taruna Kota Padang Nomor: 010/KT.PDG. II/ 2021 tentang Permohonan Bantuan Program Pemberdayaan Pemuda di Kota Padang melalui LP2M UNP maka dalam hal ini Tim PKM UNP melihat peluang dapat membantu Karang Taruna sebagai mitra yaitu dalam pengembangan soft skill dan hard skill yang memiliki nilai ekonomi dan nilai peningkatan kemampuan personal dari pemuda-pemudi yaitu pelatihan service kendaraan bermotor. Kegiatan ini bisa menjadi salah satu solusi dari permasalahan yang dihadapi oleh Karang Taruna kota Padang. Jika para pemuda dilatih soft skill dan hard skill dalam service kendaraan bermotor maka para pemuda-pemudi akan mandiri dan dapat dilanjutkan ketaraf wirausaha. Dalam kegiatan ini yang akan difokuskan adalah pada service kendaran  bermotor jenis sepeda motor, peserta adalah para pemuda-pemudi yang telah dipilih oleh Karang Taruna. Para peserta akan di beri pelatihan secara teori dan praktek dengan presentase 30% teori dan 70% praktek. Setelah kegiatan terlihat ada peningkatan kemampuan dari para peserta dari pemahaman tentang sepeda motor.

Keywords


Karang taruna, service, pelatihan, kendaraan, padang

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Nuzul - hidayat

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.