Abstract


Solusi terbaik bagi mitra pada Program Kemitraan Masyarakat Stimulus ini lebih difokuskan pada kegiatan pelatihan dan pendampingan kepada mitra tentang: 1)  Manajemen terpadu atau mengintegrasikan Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Pemasaran dan Manajemen Keuangan terutama tentang pemasaran dan akuntansi atau pencatatan keuangan pada BUMDes melalui kegiatan pelatihan dan pendampingan: a) Bagaimana menempatkan Sumber Daya Manusia sesuai dengan keahliannya. b) Kegiatan operasionalnya yang teratur dan terencana. c) Melakukan pengemasan, menentukan harga, dan melakukan promosi yang dapat menarik perhatian konsumen. d) Pencatatan bukti-bukti transaksi baik pengeluaran dan penerimaan, Pembuatan jurnal umum, Posting ke buku besar dan neraca saldo, Pembuatan jurnal penyesuaian, Pembuatan laporan keuangan berupa neraca, laba rugi, perubahan modal dan arus kas. e) Kewirausahaan yang bertujuan agar semua elemen dalam BUMDes bekerja secara professional, yakni dengan cara melatih semua sumber daya manusia dalam BUMDes agar memiliki pola pikir dan tindakan kewirausahaan, serta mendampingi bagaimana bekerja dengan berdasarkan pola pikir dan tindakan kewirausahaan sehingga BUMDes dapat terus maju meski terdapat pandemi Covid 19 saat ini. Kegiatan ini melibatkan 3 mahasiswa dari prodi manajemen fakultas ekonomi.